My Inspiration

Barakallah Fii Umrik Bu Grace sayang :) Semoga Allah berikan keberkahan dunia akhirat bagi Ibu sekeluarga. Jazakillah khair atas seluruh inspirasi yang ibu torehkan, especially for me

Bu Grace, waktu pertama kali denger taujih Ibu, kira-kira pas Niken semester 1 di kampus STIE Bank BPD Jateng entah kenapa hati rasanya nyesss banget. Subhanallah, bersyukur rasanya bisa bertemu, berkenalan dan dekat dengan Bu Grace. Sosok muslimah inspiratif yang selalu bikin bangga. Murrobi yang santun dan bijak, yang selalu bikin semangat dan tak kenal lelah berjuang. 

Hari demi hari Bu Grace selalu berikan motivasi, tidak hanya mengenai mata kuliah namun juga visi misi dakwah. Masya Allah, luar biasa sekali Allah takdirkan bisa bertemu dengan Ibu. You are my role model, Bu :). Apalagi Bu Grace selalu memotivasi, "Ayo sekolah S2 Ken, dampingi di STIE". Motivasi Ibu always inspire me. Bangga dan haru ketika Bu Grace bercerita tentang perjuangan Bu Grace ambil beasiswa sandwich ke Aussie. Setelah itu Ibu mendapat kesempatan untuk pergi ke Belanda. Subhanallah, kejutan apalagi ya dari Bu Grace?.

Setiap Bu Grace menjadi pembicara, entah seperti ada magnet yang menghisap. Dari taujih yang selalu membekas dalam hati, pembicara di Upgris hingga yang terbaru di Gamais Undip, Veil International Day. Jazakillah Ibu sayang atas segala perjuangan dakwah yang tiada tara ibu berikan, semangat belajar untuk menjadi akademisi yang baik, sosok Umi teladan untuk Akmal, Fisa dan Hazhin juga istri luar biasa untuk Pak Radit. Subhanallah, Ibu benar-benar menginspirasi.

Barakallah Fii Umrik My Inspiration, semoga di dunia maupun di akhirat Allah akan menakdirkan kita selalu bersaudara, dalam ikatan ukhuwah yang mulia. Niken mungkin belum bisa memberikan kado terbaik untuk Ibu, sekolah s2 dan mendampingi Ibu di STIE. Semoga kelak Allah mengizinkan yaa Bu :). Doakan yang terbaik untuk Niken ya Bu :).

Jazakillah untuk seluruh keindahan persaudaraan karena Allah ini. Uhibbuki Fillah Bu Grace sayang.. :).


#Kado Lukisan di Hari Milad Ibu ini bikin seneng liatnya. Kok yaa pas ya Bu? Souvenir pembicaranya bagus begini, pas dikasi di hari milad Bu Grace :). 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sabar Seluas Samudra

Sabar Seluas Lautan dan Hati Sejernih Langit

Fitrah Based Education [Part 3]: Framework

Sibling Rivalry

Sekuat Apa Jika Kau Seorang Diri?