Cinta itu menjaga...

Cinta itu menjaga..

Assalammualaykum ikhwah.. Monday spirit, right? Ngomongin soal cinta very interesting yaa? But Kali ini beda.. Maybe agak sedikit mellow..

Cinta itu menjaga..
Dan air mataku pun mulai menetes. Aku ingat pada cinta ibuku yang luar biasa Dan cinta Bapak yang amat membahagiakan.

Cinta seorang ibu kepada anaknya yang sungguh berharap anaknya menjadi anak yang sukses hidupnya, mulia akhlaknya Dan doa ibuku yang tak pernah putus agar Allah meridhoiku menyempurnakan setengah dienNya.

Cinta bapak kepada anaknya yang lisannya selalu meneduhkan. Aku ingat betul bagaimana Bapak memberi nasehat, "Orang hebat itu yang kaya akan ilmu, cinta dengan alam, simpati terhadap seni Dan menyempurnakannya dengan agama". Subhanallah.. Sungguh nasehat yang indah :).

Bapak Dan Ibu serta adik2 masih menanyakan hal yang sama, Dan aku mengatakan semoga Allah mendengar doa kalian Dan meridhoi setiap lantunan tulus doa itu. Aamiin.

Cinta itu menjaga..
Menjaga izzah, menjaga agar proses yang nantinya dilalui menjadi proses yang baik, syar'i, manhaji.. :)). Karena proses itulah yang menentukan keberkahan.

Begitulah prinsip hidup ini kujaga. Dan hopefully Bapak Dan Ibu memahami. Bahwa cinta itu menjaga Pak, Bu.. Menjaga amanah Bapak Dan Ibu untuk menjadi anak yang patuh Dan tauladan terbaik untuk adik2.

Jika waktu itu Tiba.. Kan kalian kecup indahnya mencintai sebenar-benar karena Allah... Bukan karena selainNya. Cinta itu menjaga Pak, Bu.. Menjaga syariatNya menjaga tetap suci sejati. Semoga kelak yg akan Allah takdirkan pun yang menjaga hati Dan cintanya sebenar-benar karena Allah. Aamiin.

Sabar nggih Pak, Bu.. Allah Maha Cinta.. Dan Allah sebaik-baik pemberi karunia :)). Yakinlah :)).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sabar Seluas Samudra

Sabar Seluas Lautan dan Hati Sejernih Langit

Sekuat Apa Jika Kau Seorang Diri?

Tak Ada Beban Tanpa Pundak

Fitrah Based Education [Part 3]: Framework